Minggu, 01 Agustus 2010

Program ilegal Point Blank Router Mikrotik

Terdeteksi program ilegal saat login pb sudah kerap terjadi dan sudah di bahas abis habisan para penghuni forum mikrotik, problem program ilegal yang terdeteksi saat login point blank ini terjadi pada di karenakan menggunakan ip ganda, sementara Point Blank memberikan peraturan bahwa ip ganda tidak lagi di perkenankan untuk terkoneksi pada server point blank, dan alasan teknisnya saya taidak tau.

Beberapa forum guru menyarankan untuk membuat static routing terhadap ip point blank, dan menggunakan load balancing PCC untuk mengatasinya. Meski mungkin ada cara lain seperti yang saya gunakan saat ini.

Banyak jalan menuju roma mungkin pepatah yang tepat untuk permasalahan ini. Selain menggunakan static routing dan menandai paket yang ada pada load balancing mikrotik untuk menghindari terdeteksi program ilegal pb (point blank ) saya menggunakan rule seperti ini di mikrotik yang menggunakan load balancing 3 line speedy.

Ini dia rule yang saya gunakan, mohon koreksinya di mana kira kira permasalahan dengan metode seperti ini. Dan terbukti sejak menggunakan cara ini terdeteksinya program ilegal tak muncul lagi. Dan point blank bisa dimainkan tanpa hambatan :D

;; LOAD BALANCING

5 chain=prerouting action=mark-connection new-connection-mark=ADSL-1 \
passthrough=yes connection-state=new protocol=tcp \
dst-address=!203.89.146.0/24 src-address-list=!IP \
in-interface=ether4-squid dst-port=80 nth=3,1

6 chain=prerouting action=mark-routing new-routing-mark=jalur1 \
passthrough=yes in-interface=ether4-squid connection-mark=ADSL-1 \

7 chain=prerouting action=mark-connection new-connection-mark=ADSL-2 \
passthrough=yes connection-state=new protocol=tcp \
dst-address=!203.89.146.0/24 src-address-list=!IP \
in-interface=ether4-squid dst-port=80 nth=3,2

8 chain=prerouting action=mark-routing new-routing-mark=jalur2 \
passthrough=yes in-interface=ether4-squid connection-mark=ADSL-2 \

9 chain=prerouting action=mark-connection new-connection-mark=ADSL-3
passthrough=yes connection-state=new protocol=tcp \
dst-address=!203.89.146.0/24 src-address-list=!IP \
in-interface=ether4-squid dst-port=80 nth=3,3

10 chain=prerouting action=mark-routing new-routing-mark=jalur3 \
passthrough=no in-interface=ether4-squid connection-mark=ADSL-3 \



Dst-Address bisa lebih disederhanakan lagi bila mau, dengan memangle paket paket tcp dan udp yang di gunakan oleh point blank dan menyimpannya di address-list. Terserah anda mau menggunakan cara seperti apa.

Komentar :

ada 0 komentar ke “Program ilegal Point Blank Router Mikrotik”

Posting Komentar

Cari Blog Ini

 
This Blog is proudly powered by Blogger.com | Template by Next Intercom